arrow_upward

Hadiah Pawai Takbiran Diserahkan Bupati

Senin, 17 Juni 2024 : 20.13

 

Bupati Agam Andri Warman menyerahkan secara simbolis hadiah kepada pemenang Lomba Pawai Takbiran menyambut Hari Raya Idul Adha di Masjid Agung Nurul Falah Padang Baru, Lubuk Basung, Minggu (16/6/2024). (ist) 

LUBUK BASUNG, ANALISAKINI.ID--Bupati Agam Andri Warman serahkan secara simbolis hadiah kepada juara I, II dan III lomba Pawai Takbiran dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Adha di Masjid Agung Nurul Falah Padang Baru, Lubuk Basung, Minggu (16/6/2024).
Pada kesempatan tersebut, Ketua Juri, Zulhendra Yusuf mengumumkan, juara I dengan nilai 263 poin diraih nomor 01 dari TPQ Baiturrahma Simpang IV Mato Aia dengan jumlah 84 anggota.
“Selanjutnya, juara II dengan nilai 253 poin diraih nomor 04, SMP 1 Lubuk Basung 45 orang dan juara III jumlah nilai 225 poin, nomor 17 dari Remaja Mesjid Nurul Iman Koto Batu, 25 orang,” katanya.
Bupati Agam Andri Warman mengucapkan selamat kepada para peserta yang telah berhasil meraih gelar juara dan kepada yang belum meraih juara agar tidak menyerah dan mencoba lagi tahun depan.
“Selamat kepada para juara -juara lomba, dan untuk yang belum dapat meraih gelar juara, mari jadikan ini sebagai cambuk untuk menjadi lebih baik pada lomba pawai tahun depan,” katanya.
Pihaknya  memberikan reward khusus kepada para juara yakni berupa raun-raun ke Masjid Sirah di Kecamatan Tanjung Mutiara. “Setelah, kunjungan ke Masjid Sirah nanti kita akan lanjut ke Pariaman,” ucapnya. (msdi)

Bagikan

Terbaru

Copyright © Analisakini.id | Jernih Melihat - All Rights Reserved